Pengurus Besar E-Sports Indonesia Tingkat Kabupaten Indramayu Resmi Dilantik


INDRAMAYU
- Pengurus Esports Indonesia tingkat kabupaten indramayu resmi dilantik di pendopo pemerintah kabupaten Cirebon dengan khidmat dan lancar. Pelantikan Esports Indonesia yang dilaksanakan pada 27 September 2020 bersamaan dengan pengurus esports wilayah 3 Cirebon diantranya Esports Indonesia kota Cirebon , kab. Cirebon , kab. Indramayu dan majelengka resmi dilantik dengan ketetapan surat keputusan pengurus besar esports indonesia pusat nomor 02/PB-ESI/B/II/2020 tanggal 4 Maret 2020.

Pelantikan Esports Indonesia tingkat kabupaten indramayu dihadiri oleh Bupati Indramayu dan Bapak Dr. Budiana M.Si ketua harian pengurus propinsi esports Indonesia, dalam kesempatan tersebut menyampaikan permintaan maaf karena ketua umum esports Jawa barat yaitu bapak Dedi Agus Purwanto S.H.M.AP berhalangan hadir. 

“Esports Jabar berpesan kepada jajaran pengurus esports kab Indramayu, Cirebon, Cirebon kota serta Majalengka untuk segera membuat program kerja dalam rangka pembinaan  calon atleat esports serta untuk menjaga Marwah esports agar tidak dijadikan alat politik menjelang pilkada pada wilayah yang akan melaksanakan pilkada dan fokus terhadap penggalian minat dan bakat, bahwa esports dibentuk untuk pengembangan minat dan bakat kaum milenial ” ujar Dr. Budiana M.Si dalam sambutannya

Bupati cirebon juga yang ikut hadir dalam pelantikan tersebut, dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada kepengurusan esports kab Indramayu, Cirebon, Cirebon kota serta Majalengka yang sudah dilantik.

“Selamat kepada kepengurusan esports dan semoga dapat saling bersinergi untuk mencetak atleat atleat berbakat” Ucapnya

Adapun kepengurusan Esports Indonesia tingkat kabupaten indramayu yaitu sbb.

1. Pembina- Esmega S.T.M.T

2. Ketua - Abdullah Irlan, S.H

3. Wakil Ketua - Hadi Santoso, S.E., MM

4. Sekretaris - Dede Irawan, M.Pd

5. Wakil Sekretaris - Liliek Hajar K, S.Pd

6. Bendahara - H. Juhadi, S.H

7. Wakil bendahara - M. Aripin Nurmantoro, M.Pd

8. Ketua Bidang Umum - Jackson Tanjung S.IP

9. Wakil Ketua Bidang Umum - Syamsul Bahri Siregar S.H.M.H

10. Kabid Organisasi dan Daerah - Gus Miftahul Fattah, M.Pd

11. Wakabid Organisasi dan Daerah - Imam Bukhori, M.Pd

12. Kabid Hukum dan Legalitas - Wandi Siagian, S.H

13. Wakabid Hukum dan Legalitas - Eka Megawaty, S.H

14. Kabid Wasit dan Pelatih - Iman Cahyanto, M.Pd

15. Wakabid Wasit dan Pelatih - Sudharmono, S.Pd

16. Kabid Humas dan Komunikasi - Kodrat Alam, S.H.,MH

17. Wakabid Humas dan Komunikasi - Imam Habib Abdillah

18. Kabid Kompetisi dan Atlet - Adityo Cahyo Yudhianto, S.Pd

19. Wakabid Kompetisi dan Atlet - Wahyu Tanjung

20. Kabid Kesehatan Olahraga - Andriyani

21. Wakabid Kesehatan Olahraga - Izmi Latifah S.H

Pelantikan  juga diisi dengan penyerahan SK dan Bendera Pataka kepada ketua Abdullah Irlan, S.H. Selaku Esports Indonesia tingkat kabupaten indramayu

Post a Comment

0 Comments